SERTIJAB KEPALA BPP PACET

Sebagai seorang yang bekerja sebagai PNS tentunya serah terima jabatan (sertijab) merupakan hal yang tidak asing lagi, merupakan hal yang sudah lumrah, sudah biasa. Hal tersebut terjadi juga pada waktu serah terima jabatan di kantor Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur, suasana haru mewarnai sertijab tersebut. Sepatah dua patah kata terlontar baik dari kalangan penyuluh, maupun dari petani.

Sertijab dilaksanakan pada hari senin, 20 September 2010 bertempat di kantor BPP Pacet. Hadir pada kesempatan itu kelompok tani dan para penyuluh. Harapan-harapan baru kembali muncul, mudah-mudahan dengan kepemimpinan baru Bapak Abay BPP Pacet dapat lebih meningkatkan dan siap menunjukkan jati diri bahwa BPP Pacet, merupakan salah satu kantor yang memberikan pelayanan ekstra paripurna bagi para petani.

Keberhasilan petani merupakan salah indikator bagaimana BPP Pacet berhasil membinanya. Hal ini akan menjadi suatu kebanggaan bagi seluruh elemen khususnya yang berada di sektor pertanian. Tentu hal tersebut bukan dibebankan pada kepala BPP Pacet saja, namun merupakan tanggung jawab bersama. Mudah-mudahan harapan dan kinerja yang ditunjukkan kedepan selalu mendapatkan bimbingan dari Sang Maha Pemberi Kesempatan. Semoga…

Posting Komentar

0 Komentar