BAGAIMANA MERUBAH KOTORAN TERNAK MENJADI SUMBER UANG

Bagaimana Merubah Kotoran Ternak Menjadi Sumber Uang Kata siapa kotoran ternak hanya sebagai sumber masalah lingkungan dan penyakit? Hanya di artikel yang saya bahas ini anda akan menemukan peluang bisnis dari kotoran ternak, sehingga akan menjadi sumber lumbung uang anda.

Sahabat semua, untuk mendapatkan uang ternyata sangat mudah, bila anda jeli melihat peluang yang ada sekitar lingkungan anda. Salah satunya adalah dari kotoran ternak, apakah itu ternak besar seperti Sapi, Kerbau. Ternak ruminansia kecil seperti kambing dan domba atau ternak unggas seperti ayam atau bebek.

Dengan isu pemerintah yang mendukung terhadap pertanian organik, kemudian berubahnya gaya hidup masyarakat yang lebih menginginkan hidup sehat. Maka semakin jelas kotoran ternak akan menjadi sumber uang bagi anda. Caranya bagaimana?

Agar kotoran ternak bisa menjadi sumber uang salah satu caranya dibuatkan pupuk kandang. Pupuk kandang, pupuk kandang sangat diperlukan bagi tanah-tanah yang semakin hari semakin tidak subur lagi. Pupuk kandang yang sudah diolah dan matang bisa dijual dalam bentuk perkarung, umumnya anda bisa mentargetkan untuk skala penggunaan yang cukup luas. 

Cara kedua untuk mengubah kotoran ternak agar menjadi penghasilan uang adalah dengan cara dibuatkan bioarang. Bioarang adalah arang yang diperoleh dari pembakaran biomassa kering dengan sistem tanpa udara. Bioarang sangat diperlukan bagi para ibu-ibu rumah tangga terutama yang tidak mau mendapatkan resiko karena pemakain tabung gas. Dengan bioarang ibu-ibu rumah tangga menjadi merasa aman, selain itu bioarang memiliki kelebihan yaitu menghasilkan panas pembakaran yang lebih tinggi, asap lebih sedikit, bentuk bioarang seragam karena dicetak, dan lain sebagainya.

Cara ketiga  untuk mengubah kotoran ternak agar menjadi penghasilan uang dengan cara dibuatkan biogas. Biogas merupakan gas yang timbul jika bahan-bahan organik seperti kotoran hewan direndam didalam air dan disimpan didalam tempat yang tertutup (tanpa oksigen dari udara). Nah yang jadi sumber uangnya adalah biogas yang dihasilkan, bisa anda jual. Biogas dapat dijadikan bahan bakar  karena mengandung gas metan.

Sebenarnya masih banyak peluang untuk mengubah kotoran ternak agar menjadi penghasilan uang. Namun cukup tiga aja dulu yach…, bagi sahabat-sahabat yang sudah mencoba memanfaatkan kotoran ternak untuk apa saja. Silahkan berbagi…

Posting Komentar

4 Komentar

  1. nice posting sahabat, memang banyak cara untuk menghasilkan uang diantaranya adalah kotoran ternak, namun memang perlu perjuangan extra untuk sampai pada usaha tsb. Salam

    BalasHapus
  2. @BRI Jakarta Veteran: betul gan, setiap bisnis yang dilakukan apakah itu online atau offline, tentunya perlu perjuangan yang extra untuk mewujudkan dan menjalankannya...

    BalasHapus
  3. setuju sekali. semua yang terkesan sepele, akan dapat dijadikan sebuah peluang usaha. Dengan catatan kita harus jeli melihat pangsa pasarnya dan cara pengolahannya.

    BalasHapus
  4. important we always try to innovate not there is not likely

    BalasHapus

Untuk saling berbagi, silahkan berkomentar, saya sangat menghargai komentar anda, Tapi MAAF komentar Spam atau Iklan akan langsung saya hapus!